Serba-serbi kehidupan

Refleksi 70 tahun kemerdekaan Republik Indonesia

Tak terasa sudah 70 tahun Indonesia merdeka. Rasanya tanpa perjuangan, darah dan keringat yang telah ditumpahkan para pahlawan serta leluhur kita di masa itu maka kita tidak akan merasakan nyamannya kehidupan saat ini. Tapi apakah Indonesia memang sudah bisa dikatakan benar-benar merdeka setelah 70 tahun ini? Memang benar, saat ini kita sudah bebas dari penjajahan dan apakah hal tersebut membuat Indonesia menjadi merdeka seutuhnya? Mungkin ya, namun mungkin juga tidak. Jika dilihat dari kesejahteraan rakyatnya maka Indonesia belum bisa sepenuhnya dikatakan
merdeka. Namun kita tetap harus bersyukur dengan anugrah yang telah diberikan kepada Indonesia, tak bisa terbayangkan betapa susahnya hidup di zaman penjajahan. Dimana kebebasan kita sebagai masyarakat asli di tanah air sendiri terenggut secara paksa dan membuat kita tidak
bisa menikmati negara kita dengan bebas. Hasil tanah direnggut dan tenaga masyarakat kala itu dikuras. Kebebasan untuk memiliki pendidikan juga tidak sepenuhnya terbebaskan apalagi bagi kaum wanita. Belum lagi berbagai penyakit yang melanda. Berbagai masalah itulah yang kemudian membuat masyarakat Indonesia merasa lelah dan ingi melakukan perlawanan merebut kembali tanah air yang dirampas orang. Akhrinya terjadilah peperangan, demi mendapatkan kemerdekaan itu banyak sekali nyawa masyarakat Indonesia melayang, namun perjuangan itu membuahkan hasil dengan terambilnya kemerdekaan yang selama ini dinanti-nanti. Pada tanggal 17 Agustus 1945, Indonesia bersuka cita dan terlepas dari genggaman para penjajah. Sejak saat itulah Indonesia mulai bangkit dan membenahi diri sebagai negara bebas yang diakui dunia.

Indonesia Kini

Jika menilik dari sejarah Indonesia memang kita tidak boleh henti-hentinya bersyukur. Dengan kemerdekaan yang berhasil kita raih akhirnya Indonesia menjadi merdeka dan kini sudah 70 tahun lamanya kemerdekaan itu bisa kita raih. Bagaimanakah kini Indonesia menatap kemerdekaannya itu? Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, bahwa sebenarnya dari segi kesejahteraan masyarakatnya, Indonesia memang belum bisa sepenuhnya dikatakan merdeka. Karena nyatanya masih ada saja, masyarakat yang kemiskinannya di bawah garis kemiskinan, sementara di sisi lain ada juga kalangan elit yang dengan mudah mengambil uang rakyat, ada masyarakat yang berhenti sekolah, namun ada juga yang bisa meraih pendidikan tinggi, begitu juga soal kesehatan. Namun tak bisa kita pungkiri juga bahwa saat ini Indonesia tengah bangkit membenahi diri sehingga segala masalah terkait kesejahteraan masyarakat ini bisa diatasi dan akhirnya Indonesia bisa merdeka seutuhnya. Kita sebagai bangsa Indonesia tetap tidak boleh terlena dengan berbagai hal, karena masih banyak yang belum merasakan kenyamanan dalam hidup. Dengan semangat perjuangan di masa lampau, ada baiknya kita merefleksikan diri kita, berbenah dan berusaha untuk membuat perubahan ke arah yang lebih baik. Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno pernah mengatakan kepada kita tentang Jas Merah atau yang merupakan singkatan dari Jangan Lupakan Sejarah.
Tag : Catatan
0 Komentar untuk "Refleksi 70 tahun kemerdekaan Republik Indonesia"

Back To Top